-->

SK penyusunan skripsi

2 Februari tiba di Bandung setelah KKM reguler selama satu bulan. hari ini mulai teringat kembali  tugas akhir kuliah, salah satunya skripsi. untuk kembali menyusun kita butuh SK. SK ini dipotocopy rangkap 2. setelah dipotocopy berikan ke bagian TU untuk di cap. satu lembar diberikan pada dosen pembimbing I, satu lembar ke Dosen pembimbing II dan satu lagi lembaran asli untuk pegangan. turunnya SK, berarti kampus menyetujui judul dan proposal yang diajukan itu tandanya penelitian masih berlanjut. sedikit tapi pasti, semua harus ada targetnya. Dua minggu kedepan, targetku ingin menyelesaikan tugas akhir kuliah yaitu test tilawah. surat yang harus dihapal yasin dan waqi'ah. coba mencari waktu menghapal, jatuh di jam setelah shalat magrib. Pokoknya di jam-jam itu harus bisa menenangkan diri untuk menghapal. satu hal yang penting ketika menjalankan tugas adalah mood. mood kamu harus baik, kalau badmood mending cari hal lain yang bisa menjadi moodboster untukmu. misal jalan-jalan bersama teman atau pacar atau kalau ngga ada juga telpon mamah bisa sedikit menambah mood dengan motivasi yang diberikannya.
Lalu apakah masih terpikir untuk menyusun ? 
kalau ada pertanyaan seperti itu, ya jelas masih walaupun masih ada tilawah dan praktek ibadah yang belum selesai juga ditambah dua mata kuliah yang masih diambil di semester VIII, nyusun masih menjadi topik utama. jadinya kuliah sambil nyusun. Kata Dosen Pembimbing lapangan, "penyusun skripsi di Tarbiyah dan Keguruan mudah, hanya tinggal mengunjungi sekolah!" tersirat dalam pikiranku, itupun yang kuantitatif, eksperimen untuk yang kualitatif penelitian teks ya hanya tinggal bergelut dengan perpustakaan. Tidak semua sekolah menerima untuk dilaksanakan penelitian di dalamnya. contohnya saja sekolahku dulu di PP.Darussalam Subang. Pondok pesantren ini tidak menerima Mahasiswa yang ingin meneliti, mungkin karena sangat disiplin jadi perizinan yang harus dipenuhi sangat rumit. jadi pilihlah sekolah yang perizinan tidak terlalu rumit dan mudah itu tips dari ketua jurusan yang pernah kudengar ketika bimbingan.
Kembali ke SK skripsi, ketika menghadap sekertaris jurusan. Kamu akan ditawarkan untuk mengambil SK dan buku bimbingan skripsi. Bukunya murah hanya Rp 13.000,- . Murah bagi anak kost yang punya beras. tahun 2015 harganya segitu, bagaimana dengan tahunmu nanti ? buruan lulus deh supaya ngga segala naik harga naik, hapalan Qur'an naik, wew ah UIN Bandung. Tadinya ingin langsung memberikan SK yang sudah di cap ke pembimbing I. Tapi mengingat kamis ada kuliah dan pasti kembali lagi ke kampus tercinta, ya sudahlah nanti saja kamis sambil main. Lagi pula beliau terlihat sedang sibuk. moodku sekarang menyiapkan kado ulang tahun. ada yang ulang tahun ? ada, namanya dirahasiakan yang jelas kemarin kita habis nonton bareng. masalah satu ini ngga bisa diceritakan panjang lebar di blog ini. blog ini sudah dikhususkan untuk skripsi dan kejadian apa saja yang terjadi, tips ketika menyusun dll. Mau tips lainnya ? klik arsip yang tersedia disini.

0 Response to "SK penyusunan skripsi"

Post a Comment